Mesin Cuci Serba Bisa, Polytron Zeromatic Laguna Series

Mesin cuci sekarang ini telah menjadi salah satu perangkat elektronik yang wajib dimiliki dalam rumah tangga. Baik bagi mereka yang tinggal di pedesaan maupun perkotaan. Terlebih bagi yang tinggal di daerah perkotaan, pasti sangat sibuk dengan rutinitas kerja yang sangat padat. Sehingga keberadaan mesin cuci akan sangat membantu dalam urusan mencuci pakaian.

Buat Anda dan mama muda yang sedang mencari mesin cuci 1 tabung yang serba bisa dengan harga yang terjangkau, maka Anda bisa memilih Polytron Zeromatic Laguna Series. Mesin cuci ini telah mengusung automatic system dengan fitur-fitur yang modern yang membantu urusan mencuci pakaian semua anggota keluarga.

Desain Polytron Zeromatic Zeromatic Laguna

Polytron Zeromatic Laguna mempunyai desain yang elegan serta penampilan yang menarik. Untuk Anda yang menyukai penampilan rumah yang bagus, memilih mesin cuci yang satu ini sangatlah tepat. Karena apabila diletakkan di sudut ruang cuci dengan ditambakan hiasan pot bunga atau rak yang lucu, maka ruang mencuci akan tampak lebih indah. Sehingga aktivitas mencuci menjadi lebih menyenangkan.

Aroma Boost

Mesin cuci Polytron Zeromatic Laguna Series memiliki fitur aroma boost yang dapat mengatur pengeluaran softener secara efisien hanya saat proses pembilasan, menghasilkan cucian yang  lebih wangi dan lembut seperti memakai parfum. Jadi Anda tidak perlu khawatir lagi dengan masalah pakaian yang tidak wangi.

Turbo Mix

Selain pengaturan softener yang lebih efisien, mesin cuci Polytron Zeromatic Laguna juga dilengkapi dengan teknologi baling-baling turbo mix yang berfungsi untuk memastikan pencampuran deterjen bubuk maupun cair tercampur sempurna dengan air dan tidak menghasilkan residu. Sehingga menghasilkan cucian yang bersih maksimal.

Laguna Drum dan Laguna Wave

Dua teknologi ini menjadi bagian penting dari mesin cuci Polytron Zeromatic Laguna Series dan membuat kita bisa “ Say Goodbay to Conventional Washing”.

Laguna drum berfungsi memaksimalkan daya spin dari mesin cuci sehingga menimbulkan efek seperti mengucek pakaian. Sementara laguna wave menjadi fitur perendaman khusus mengangkat kotoran-kotoran membandel sehingga menghasilkan hasil cucian yang lebih bersih.

Multi Program Washing

Kegiatan mencuci pakaian menjadi lebih mudah karena Polytron Zeromatic Laguna dilengkapi dengan desain tombol yang lengkap dan multi program washing. Sehingga Anda dapat memilih berbagai program mencuci yang disesuaikan dengan berbagai jenis bahan pakaian.

Easy To Acces

Bingung memilih program mencuci? Tidak perlu pusing lagi, karena hanya dengan 1 tombol saja, Mesin cuci automatic Polytron dapat bekerja langsung dalam sekali sentuh. cukup tekan tombol Mulai, cucian beres di mesin cuci Zeromatic Laguna.

Selain itu, Anda juga tidak perlu khawatir lagi dengan proses mencuci pakaian di mesin cuci top loading dari Polytron Zeromatic Laguna. Mesin cuci 1 tabung Polytron ini dilengkapi dengan tutup tempered glass door serta ambient light, sehingga membantu memantau proses mencuci menjadi lebih mudah. Selain itu, mesin cuci Polytron Zeromatic Laguna ini telah dilengkapi zeropressure technology yang membantu aktivitas mencuci tetap bersih walaupun air yang mengalir dengan tekanan kecil.

Mesin cuci Polytron Zeromatic Laguna Series tersedia dalam berbagai pilihan warna dan ukuran, mulai dari 7 kg, 8 kg, 9 kg, 10 kg serta memiliki pilihan warna white light, gray dan white rose gold. Produk mesin cuci ini juga dilengkapi dengan garansi 5 tahun. Jadi Anda tidak perlu khawatir apabila mesin cuci ini mengalami kendala.

Untuk mendapatkan mesin cuci Polytron Zeromatic Laguna Series bisa dengan mengunjungi website resmi Polytron.co.id atau di official store e-commerce Polytron.